
Banda Aceh, 16 Juli 2025 — Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan informasi publik, Kepala Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) di Banda Aceh, Yudi Noviandi, M.Sc, Tech., Apt, melakukan kunjungan kerja ke Unit Pelaksana Teknis (UPT) Perpustakaan dan E-Learning Universitas Syiah Kuala (USK), pada Selasa (15/7/2025).
Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat kerja sama antar institusi, khususnya dalam peningkatan layanan informasi kepada publik agar mudah diakses oleh masyarakat secara luas terutama dikalangan mahasiswa di usk..
Dalam kesempatan tersebut, Kepala BBPOM disambut langsung oleh Kepala UPT Perpustakaan dan E-Learning USK, Dr. Ismul Huda, M.Si, beserta jajaran. Rombongan diajak meninjau fasilitas layanan informasi, ruang baca, dan ruang layanan lainnya yang ada di UPT Perpustakaan dalam mendukung kebutuhan akademik dan masyarakat umum.
“UPT Perpustakaan dan E-Learning USK telah menunjukkan komitmen dalam menyediakan informasi secara cepat, transparan, dan modern. Kami berharap bisa mengadopsi beberapa sistem yang diterapkan di sini untuk memperkuat layanan informasi publik di lingkungan BBPOM,” ujar Kepala BBPOM dalam sambutannya.
Sementara itu, Kepala UPT Perpustakaan USK menyambut baik kunjungan tersebut dan berharap dapat membuka peluang kolaborasi lebih luas, terutama dalam hal pengelolaan data, informasi, serta pengembangan literasi informasi publik.
Dalam perbincangan singkat ini, diisi dengan diskusi dan sharing best practices terkait manajemen data dan pengelolaan informasi untuk menunjang pelayanan publik.

BPOM sebagai badan publik telah mengimplementasikan keterbukaan informasi publik sesuai amanah Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 dengan membentuk Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) dengan Keputusan Kepala BPOM Nomor HK.04.1.23.08.11.07457 Tahun 2011. Seiring dengan perkembangan organisasi BPOM, pada tahun 2025 dilakukan perubahan struktur organisasi PPID BPOM dengan Sekretaris Utama BPOM Nomor HK.02.02.2.02.25.11 Tahun 2025 tentang Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi di lingkungan BPOM. Dalam struktur yang terbaru ini PPID BPOM terdiri dari PPID Utama yang berkedudukan di BPOM Pusat dan dibantu oleh PPID Pelaksana yang terdapat pada setiap Unit Kerja dan Unit Pelaksana Teknis di lingkungan BPOM.
Dengan adanya kunjungan ini, diharapkan sinergi antara lembaga pengawas dan institusi pendidikan dapat semakin kuat dalam membangun ekosistem layanan informasi publik yang transparan dan terpercaya.